Mengambil image “GATOT KACA”. Seorang tokoh dalam wiracarita Mahabharata. Ia adalah putra Bima (Werkodara) dan Hidimbī. Masuk kedalam golongan wayang purwa dikarenakan menceritakan kisah Mahabrata dan Ramayana. Banyak yang menggunakan cerita ini antara lain wayang kulit, wayang golek, wayang orang, dan wayang jeblung. Dan tokoh Gatot kaca ini merupakan salah satu tokoh dari wayang yang disebutkan diatas.
Bentuk-bentuk diambil dari bentuk yang mencerminkan sifat gatot kaca yang gagah, kuat, tajam, dapat terbang dan meluncur dengan cepat. Cenderung melingkar-lingkar namun tajam. Warna coklat, kuning, krem, biru,emas, hitam menjadi warna yang dominan dari image gatot kaca ini.